Fakultas Psikologi UK Maranatha

Psikologi Maranatha Berikan Psikoedukasi di Yayasan Daniel Rumbai, Pekanbaru

diupload pada: 18 Januari 2023
Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Program Magister Psikologi Sains Universitas Kristen Maranatha mengadakan pengabdian kepada masyarakat (PKM) skema kemasyarakatan Sustainable Development Goals (SDGs) yang diselenggarakan pada hari Jumat, 25 November 2022 di Yayasan Pendidikan Kristen Daniel HKBP Rumbai, Pekanbaru. Kegiatan yang dibuat berupa psikoedukasi dengan tema “Good Character Good Impact”. Kegiatan ini menjadi wadah untuk membantu tenaga pendidik dan orang tua siswa dari Yayasan Pendidikan Daniel Rumbai dalam mengembangkan kemampuan kognitif, afektif, dan konatif mengenai pendidikan karakter dan bagaimana menjadi role model bagi anak.

Kegiatan PKM ini diawali dengan wawancara need analysis kepada para kepala sekolah dari Yayasan Pendidikan Daniel Rumbai secara online pada 23 September 2022. Setelah mengetahui kebutuhan dari Yayasan, pada 15 Oktober 2022, perwakilan tim bertemu dengan Ketua Yayasan Pendidikan Kristen Daniel HKBP Rumbai, Dra. Rumondang J. K. Napitu, Psikolog untuk menyampaikan hasil need analysis dan rencana yang akan dilakukan.

Setelah itu, kegiatan dilanjutkan pada 25 November 2022 dengan dua modul. Modul pertama berjudul “Children See Children Do” yang membahas mengenai permasalahan yang sering terjadi serta pentingnya keteladanan bagi pembentukan karakter anak. Sedangkan, modul kedua berjudul “Penghargaan atau Apresiasi kepada Anak” yang membahas dampak kurangnya pemberian apresiasi serta manfaat dan cara mengkomunikasikannya.

Dua dosen dan empat mahasiswa Program Magister Psikologi Sains Maranatha ikut terlibat dalam kegiatan PKM ini. Dalam kesempatan ini, sebanyak 50 guru dan orang tua siswa diundang sebagai peserta. Alasannya adalah karena untuk membentuk karakter siswa perlu adanya kerja sama, baik antara guru maupun orang tua.

“Melalui kegiatan ini para guru diharapkan tidak hanya menjadi pengajar, tetapi juga mampu mendidik siswa, khususnya dalam pembentukan karakter siswa. Hal ini diharapkan juga didukung dengan kerja sama dari para orang tua siswa sehingga dapat memberikan implikasi yang baik bagi siswa atau anak Yayasan Pendidikan Daniel,” kata Ketua Pelaksana Psikoedukasi, Dr. Dra. Rosida Tiurma Manurung, M.Hum.

Setelah melakukan kegiatan, PKM dilanjutkan dengan evaluasi yang menunjukkan bahwa pada umumnya para guru dan orang tua siswa telah memahami perannya masing-masing dalam pembentukan karakter siswa, serta memahami fungsinya untuk menjadi teladan dan pemberian apresiasi pada siswa. (kg/gn)

Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
Berita Terkait
Edisi Terbaru,
Open chat
Hai, butuh bantuan?
Ingin tahu lebih banyak?
Klik tombol di bawah untuk menghubungi kami di WhatsApp.